12 Tipe Apartemen Ini Jarang Di Temukan Di Indonesia


Ketika hendak membeli apartemen, apa hal pertama yang Anda pertimbangkan? Pastinya tipe atau harganya, bukan? Dalam memilih tipe apartemen, biasanya para pemburu properti akan mempertimbangkan kebutuhannya terlebih dahulu. Misalnya, jika sudah berkeluarga cenderung memilih tipe 2 bedroom.

Umumnya para developer apartemen di Indonesia menawarkan 3 tipe, yaitu Studio, 1 Bedroom dan 2 Bedroom. Seperti di Apartemen OlympicResidence Sentul yang menyediakan 4 tipe, yaitu tipe apartemen studio, 1 bedroom, 2 bedroom dan 2 bedroom corner. Luas apartemen masing-masing berbeda tergantung tipenya.

Tapi tahukah Anda bahwa masih banyak tipe apartemen lainnya? Di Indonesia sendiri, tipe apartemen ini masih jarang tersedia. Lalu apa saja jenis apartemen tersebut?

1. Tipe Apartemen Studio

Tipe ini paling sering kita dengar. Biasanya luas apartemen studio tak lebih dari 20 hingga 30 meter persegi (tergantung dari masing-masing developer). Bagian dalamnya mengusung konsep satu ruang yang sudah termasuk kamar tidur, kamar mandi dan dapur. Sekilas seperti kamar hotel dan sederhana. Tipe apartemen studio juga merupakan tipe terkecil dari semua tipe yang ada.

2. Tipe Apartemen Alcove Studio

Mirip dengan tipe apartemen studio. Namun apartemen tipe alcove studio (biasa disebut half room) berbentuk “L”, di mana ruang terkecilnya bisa dijadikan sebagai kamar tidur karena dapat lebih privasi.

3. Tipe Apartemen Convertible Studio

Apartemen ini mempunyai ukuran sedikit besar dari tipe studio dan dapat menciptakan ruang berdinding sebagai pembatas untuk kamar tidur.

4. Tipe Apartemen Convertible

Apartemen convertible punya ruang cukup besar dan berdinding sebagai pemisah yang dapat digunakan sebagai ruang tidur, ruang makan atau ruang tengah. Untuk dekorasi lain, Anda juga dapat menyimpan barang pada dinding tersebut.

5. Tipe Apartemen Loft

Apartemen ini memiliki plafon/ langit-langit yang sangat tinggi dan jendela besar dibanding tipe lainnya. Sekilas tampilannya seperti loteng, karena pada apartemen ini memiliki tambahan ruang setengah lantai yang dinamakan loft dan biasa digunakan untuk kamar tidur.

6. Tipe Apartemen Junior 1 Bedroom

Ukurannya sedikit lebih besar dibanding tipe studio. Jika studio berkonsep 1 ruang tergabung, junior 1 BR memiliki pembatas dinding antara ruang tidur dan dapur.

7. Tipe Apartemen Junior 4

Bukan berarti memiliki 4 kamar tidur, tetapi apartemen ini memiliki 4 ruang terpisah, seperti ruang tamu, dapur, kamar tidur dan ruangan kecil lainnya.

8. Tipe Apartemen 2 Bedroom

Jenis apartemen yang satu ini juga banyak tersedia di Indonesia. Apartemen 2 bedroom lebih besar dibanding studio atau junior 4, luasnya sekitar 35 hingga 45 meter persegi. Tersedia 2 kamar tidur yang ukurannya sama besar (atau sedikit berbeda), ruang tengah dan dapur terpisah.

9. Tipe Apartemen 3 Room

Tersedia beberapa kamar yang terhubung langsung dengan pintu tanpa terpisah oleh lorong. Di mana apartemen memiliki tiga kamar tidur, namun tata letaknya tidak menciptakan lebih dari satu atau dua kamar tidur.

10. Tipe Apartemen Classic Six

Dibeberapa negara Eropa dan Amerika, gedung yang berusia tua tapi masih sangat kokoh dapat direnovasi untuk dijadikan apartemen jenis ini. Memiliki 3 kamar tidur, ruang makan besar, ruang tamu, dan dapur terpisah.

11. Tipe Apartemen Duplex dan Triplex

Yaitu jenis apartemen dengan 2 atau 3 tingkat berurutan. Jenis apartemen ini sedikit unik dalam tata letak, karena memiliki ruang lebih luas, tingkat kedua atau ketiga mungkin hanya digunakan untuk kamar tidur saja, bahkan mungkin memiliki kamar mandi disetiap tingkat.

12. Tipe Apartemen Garden

Sebenarnya istilah ini berlaku untuk dua letak apartemen. Pertama, apartemen yang menghadap ke taman atau memiliki taman. Kedua, jenis apartemen yang terletak di basement (bagian bawah/ bawah tanah) sehingga letak jendela lebih rendah dibanding halamannya.

Itulah beberapa jenis apartemen yang harus diketahui. Pilihlah tipe hunian sesuai dengan kebutuhan Anda.

Komentar

Postingan Populer